Harmonisasi Tradisi dan Kreasi, SMK Mandaka Sambut Kamandaka Ciptarasa Festival 2024

Harmonisasi Tradisi dan Kreasi, SMK Mandaka Sambut Kamandaka Ciptarasa Festival 2024

BANYUMAS - SMK Ma’arif NU 2 Karanglewas, yang lebih dikenal sebagai SMK Mandaka, membuktikan bahwa pelajar tidak hanya mahir di bidang teknis, tetapi juga mampu menghidupkan seni budaya. Dalam pembukaan Kamandaka Ciptarasa Festival 2024 di Desa Tamansari, Karanglewas, Kabupaten Banyumas, Grup Karawitan Ciptarasa dari SMK Mandaka berhasil memukau masyarakat dengan alunan musik tradisional gending karawitan yang sarat akan makna budaya. Senin (11/11/2024).

“Musik tradisional ini adalah warisan Walisongo yang berharga, dan kita perlu melestarikannya dengan melibatkan generasi muda. Siswa-siswi kami sudah mulai mendalami seni ini, karena pemain karawitan saat ini kebanyakan sudah berusia lanjut, ” ujar Kepala Sekolah SMK Mandaka, Al Amin, M.Pd.I.

“Penampilan mereka pada Minggu malam (10/11/2024) di Kamandaka Ciptarasa Festival menjadi bukti komitmen kami untuk menjaga tradisi, " imbuhnya.

Kepala Desa Tamansari, Burhanuddin, menjelaskan bahwa Kamandaka Ciptarasa Festival (KCF), yang kini telah memasuki tahun kedua, menjadi wujud nyata usaha desa untuk mengangkat potensi wisata budaya.

“Kami memiliki sejarah khusus seperti Babad Kamandaka yang menjadi cerita warisan desa. KCF ini menggabungkan berbagai unsur budaya Tamansari, dari musik tradisional, permainan anak, hingga hasil kerajinan lokal, " ujarnya.

Festival tahunan ini juga menjadi ajang kolaborasi antara pemerintah desa, masyarakat, dan institusi pendidikan. Tahun ini, KCF menggandeng SMK Mandaka untuk menampilkan seni tradisional di hari pembukaan.

“Kami berharap kegiatan ini tidak hanya melestarikan budaya, tapi juga membuka kesempatan bagi siswa untuk berinteraksi dengan masyarakat luas, menambah pengalaman, dan menyalurkan bakat mereka, ” tambah Burhanuddin.

Acara yang ramai dipadati warga ini turut memperkuat peran SMK Mandaka sebagai sekolah yang membekali siswa dengan keterampilan beragam, dari keahlian teknis hingga kecakapan seni budaya. KCF 2024 bukan hanya perayaan budaya, tetapi juga simbol kerjasama untuk menciptakan masa depan yang tetap menghargai akar tradisi.

Dengan penampilan yang memukau dan atmosfer kebersamaan yang tercipta, Kamandaka Ciptarasa Festival 2024 tidak hanya menjadi perayaan budaya, tapi juga panggung generasi muda dalam menjaga warisan bangsa.

(Azis/Djarmanto-YF2DOI)

banyumas jateng smk mandaka
Agung widodo

Agung widodo

Artikel Sebelumnya

Bukti Pemerintah Hadir: BPJS Ketenagakerjaan...

Artikel Berikutnya

MI Ma’arif NU 01 Pangebatan Gelar Lomba...

Berita terkait